Madin Cibro, Pegawai BPBD Yang Kerap Berbagi Ke Warga Kurang Mampu

Thursday, January 21, 2021, 09:24 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Subulussalam - Madin Cibro, warga Kota Subulussalam bekerja di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) selaku Kabid Damkar kerap menyisihkan sedikit rezekinya dan berbagi kepada warga yang membutuhkan, terlebih dimasa pandemi Covid-19. 

Kali ini sedekah pribadinya ditujukan kepada Mujiatun, yakni warga Kampung Mukti Makmur, Kecamatan Simpang Kiri, yang selama menafkahi lima anaknya. Sementara, suaminya menderita sakit parah dan tidak dapat bekerja. Dirinya pun sangat membutuhkan uluran tangan para dermawan. 

Madin Cibro, saat di konfirmasi awak media Snipers.news menyampaikan, seperti inilah yang kerap dilakukannya selama ini, selalu sedikit menyisihkan rejekinya untuk meringankan beban antar sesama, Kamis (21/01/2021).

"Saya ikhlas memberikan ini. Saya dapat sedikit membantu beban ibu ini. Suami ibu ini sakit parah, sementara ibu ini menjadi tulang punggung dan juga tulang rusuk di keluarga ini," ucap Madin.

Madin juga menambahkan, Mujiatun juga temannya sekelas diwaktu sekolah tahun 1990an, dan Mujiatun sendiri adalah siswi yang sangat pintar dan selalu juara kelas.

"Saya tidak menyangka, rezeki Mujiatun jauh seperti yang kita harapkan, padahal sangat pintar dan cerdas Ibu Mujiatun ini. Namun apa daya, kehendak Allah SWT, semua mengatur rezki manusia," ungkap Madin Cibro.

Pada kesempatan itu, Mujiatun juga menyampaikan ribuan terima kasih kepada teman sekolahnya itu, yang telah sudi menyisihkan sedikit rezekinya dan memberikan kepada dirinya dan keluarga.*

(Adi)

TerPopuler