Kapolsek Abiansemal Membantu Warga Yang Sedang Mengalami Kesusahan

Tuesday, November 23, 2021, 14:15 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Badung - Kapolsek Abiansemal Kompol Ruli Agus Susanto, S.H., M.H., didampingi Bhabinkamtibmas memberikan bantuan sembako kepada warga yang mengalami musibah pondasi rumahnya tergerus air di Banjar Banjaran, Desa Abiansemal Dauh Yeh Cani, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Selasa(23/11).

Selain memberikan sembako Kapolsek juga berkoordinasi dengan perbekel dan berpesan untuk warga yang mengalami Musibah apabila cuaca hujan sementara waktu untuk tidak menempati rumah yang pondasinya tergerus air akibat hujan yang lebat.

"Tidak ada satupun orang yang menginginkan mengalami musibah, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban warga," ujar Kapolsek.


"Sembako ini kami berikan kepada warga kami I Nyoman Rana yang juga mengalami Disabilitas yang mana pondasi rumahnya tergerus air akibat hujan yang deras," sebutnya.

Sementara itu warga penerima bantuan mengucapkan terima kasih kepada pihak Kepolisian atas bantuan yang diberikan.

"Matur suksme pak nggih (terima kasih pak ya)," ujar Nyoman Rana.*

(Arifin/Lilik/Hms)

TerPopuler