Berbagi Dibulan Penuh Berkah, DPD Permata Indonesia Probolinggo Santuni Yatim Piatu dan Duafa

Rabu, 27 April 2022, 22:35 WIB
Oleh TAUFIQ PERS


SNIPERS.NEWS | Probolinggo - Organisasi Kepemudaan Pergerakan Pemuda Tanah Air Indonesia (Permata Indonesia) menggelar kegiatan pembagian zakat fitrah, santunan yatim piatu dan buka puasa bersama, Rabu 27-04-22.

Kegiatan tersebut digelar di aula Kantor Sekretariat DPP Permata Indonesi, jalan Agro Wisata Kokap Desa Ambulu Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo.

Acara diawali dengan Khotmil Qur'an dilanjutkan dengan pembagian santunan kepada 70 anak yatim piatu, pembagian zakat fitrah dan diakhiri dengan buka puasa bersama.

Ketua Permata Indonesia, Dawamuddin mengatakan bahwa kegiatan religi di bulan penuh berkah tersebut sengaja di gelar hanya ingin berbagi dengan kaum duafa dan anak yatim piatu.
                           

"Kami beserta jajaran Permata Indonesia disampaing turut berbagi, juga ingin ngalap berkah di bulan suci Ramadhan ini, semoga sedikit membawa manfaat," kata Dawamuddin kepada media Snipers.News, Rabu (27/4) sore.

Ditambahkan Dawamuddin, bahwa dalam giatnya tersebut merupakan kegiatan rutin walaupun diluar bulan suci Ramadhan.

Terpisah, salah satu penerima zakat dan santunan, Misto mengucapkan banyak terima kasih kepada Ormas Permata Indonesia yang sudah peduli pada dirinya.

"Kami berterima kasih kepada Mustofa dan anggotanya, semoga Permata Indonesia semakin jaya berjuang untuk rakyat dan diberikan ganti yang lebih baik dan barokah," tutup Misto.*

Pewarta : Tofa
Editor      : Taufiq

TerPopuler