Polres Klungkung Amankan Kegiatan Germas dan Peringatan Hari Tanpa Tembakau di Balai Budaya

Wednesday, June 1, 2022, 13:00 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Klungkung - Guna memberikan rasa aman dan nyaman Personel Polres Klungkung amankan kegiatan Germas  dan Peringatan Hari Tanpa Tembakau se-Dunia "World No Tobacco Day May, 31th 2022"  Pada Hari Selasa Tanggal 31 Mei 2022  bertempat di Balai Budaya Ida I Dewa Agung Istri Kanya  dengan tema "Tobacco's Treat to Our Enviromental GERMAS Bersama Remaja Klungkung Selamatkan Lingkungan Dari Asap Rokok dan Puntung Rokok".

Dalam kegiatan tersebut di hadiri oleh Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, S.Pd., M.M., didampingi Ketua Penggerak PKK Kabupaten Klungkung Ibu Ayu Suwirta, DPRD Kabupaten Klungkung, Kapolres Klungkung yang diwakili oleh Kabagren Polres Klungkung Kompol I Made Sudartawan, S.H., Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Klungkung dr. Ni Made Adi Swapatni serta Instansi Terkait. 

Dalam Sambutannya Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta menyampaikan, bahwa tentang kesehatan masyarakat terkait upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Klungkung dalam langkah promotif dan preventif yang dilakukan bersama-sama masyarakat.

"Langkah promotif bagaimana cara membuat promosi kesehatan, yaitu dengan pembuatan video terkait edukasi kesehatan," terangnya.


Disebutkan, langkah preventif dikaitkan dengan hari tanpa rokok sedunia yang dilakukan dengan pencegahan dini remaja terjerumus merokok, karena jik sudah terlanjur merokok akan sulit untuk menghentikan, disamping menggalakkan pola hidup sehat dan berolahraga. 

Bupati Suwirta berharap, dengan adanya duta remaja anti rokok akan mampu menggemakan di masyarakat, agar tidak merokok," imbuhnya

Kapolsek Klungkung Kompol Ida Bagus Putra Sumerta menyampaikan, bahwa dalam kegiatan Germas dan Peringatan Hari Tanpa Tembakau se-Dunia "World No Tobacco Day May, 31th 2022" yang di laksanakan di balai Budaya Klungkung ini kami sudah menyiagakan personel di lapangan baik dalam pengaturan arus lalu lintas dan menempatkan personel berbaju preman untuk melakukan pengaman secara tertutup di sekitar areal parkir tempat parkir karena kegiatan ini melibatkan orang banyak yang mana di ikuti oleh 250 orang dengan berbagai Instansi terkait di Kabupaten Klungkung," ujarnya.*

(Lilik/Arifin/Hms)

TerPopuler