Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agara Gelar Pelatihan Tenaga Laboran di SMP Negeri 2 Kutacane

Saturday, July 2, 2022, 06:25 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Agara - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) menggelar kegiatan Pelatihan Tenaga Laboran, Laboratorium IPA tingkat SMP Negeri/Swasta se Kabupaten Agara bertempat di SMP Negeri 2 Kutacane Kecamatan Babusasalam Kabupaten Aceh Tenggara, pada Kamis (30/06/2022) sekira pukul 09.00 WIB.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tenggara Julkifli, S.Pd., dan staff, Dosen Jurusan Pendidikan Fisika dan Biologi, Kepala UPTD Kecamatan Bambel dan Kepala UPTD Kecamatan Badar serta 45 orang peserta Guru SMP Perwakilan Tenaga Laboran dari berbagai Sekolah di Kabupaten Aceh Tenggara.

"Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari. Yaitu dari hari Kamis tanggal 30 Juni 2022 hingga hari Jum'at tanggal 01 Juli 2022," kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tenggara Julkifli, S.Pd.


"Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan tiap SMP di Kabupaten Aceh Tenggara agar dapat memanfaatkan laboratorium sebagai tempat belajar yang aktif," sambungnya.

Lebih Lanjut di katakan Julkifli, "dengan aktifnya pembelajaran di laboratorium, di harapkan hasil dari proses pembelajaran, ilmu Pengetahuan Alam (IPA) ini tidak hanya memasuki short term memory siswa, tetapi juga memasuki long term memory siswa," tutup Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Tenggara Julkifli, S.Pd.*

(Dalisi)

TerPopuler