Kompi 3 Yon B Brimob Sumut Gelar Bakti Kesehatan di Tanjung Balai

Saturday, November 12, 2022, 15:46 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Tanjung Balai - Kompi 3 Batalyon B Sat Brimob Polda Sumut bekerjasama dengan Pemko Tanjung Balai dan Dr Koffie Foundation, menggelar kegiatan Bakti Sosial Kesehatan, berupa pemeriksaan TB Paru bagi warga masyarakat Tanjung Balai, Sabtu (12/11/2022), di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Tanjung Balai.

Kegiatan tersebut dihadiri Walikota Tanjung Balai H. Waris Thalib ,S.Ag., M.M., Danki 3 Yon B Sat Brimob Polda Sumut AKP Abdul Holid, S.Sos., M.H., Tim Pemeriksa Kesehatan Dr Koffie Foundation dipimpin Alice Wijaya dan Dr. Irwanto Phen. Kegiatan baksos ini digelar masih dalam rangkaian HUT Korps Brimob Polri ke 77 Tahun 2022.

Danyon B Sat Brimob Polda Sumut melalui Danki 3 AKP Abdul Holid mengungkapkan, pelayanan dan pemeriksaan gratis kesehatan TB paru ini digelar untuk masyarakat Kota Tanjung Balai, yang diselenggarakan oleh Dr Koffie Foundation dan Satuan Brimob Polda Sumut, yang bekerjasama dengan Pemerintahan Kota Tanjung Balai, dalam rangka HUT ke-77 Korps Brimob Polri tahun 2022.


"Semoga dengan kegiatan ini kita berharap masyarakat peduli dengan pentingnya menjaga kesehatan. Korps Brimob hadir ditengah-tengah masyarakat dan berharap kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat," ujar Danki 3 AKP Abdul Holid.

Sebelumnya, Walikota Tanjung Balai H. Waris Thalib mengucapkan dan mengapresiasi kegiatan Baksos Kesehatan yang digagas Kompi 3 Batalyon B Sat Brimob Polda Sumut.

"Saya mewakili masyarakat Kota Tanjung Balai, mengucapkan terima kasih kepada Satuan Brimob Polda Sumut dan Tim Kesehatan Dr. Koffie, atas bantuan dalam pelayanan kesehatan kepada masyarkat," singkat Wali Kota Waris Thalib.*

(R - 1)

TerPopuler