Upacara Hari Pahlawan, KodamXVI/Pattimura Gelorakan Semangat Juang

Kamis, 10 November 2022, 10:30 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Ambon - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan yang jatuh setiap 10 November, Kodam XVI/Pattimura menggelar upacara yang dilaksanakan di Lapangan Makodam, Kamis (10/11/2022). 

Dalam upacara tersebut, Kasdam XVI/ Pattimura Brigjen TNI Asep Abdurachman bertindak sebagai inspektur upacara. Peringatan Hari Pahlawan tahun 2022 mengusung tema "Pahlawanku Teladanku". Kasdam membacakan amanat Menteri Sosial RI, Tri Rismaharini yang mengatakan Hari Pahlawan ini sebagai momentum untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan. 

"Hari Pahlawan setiap tahun kita peringati dengan renungan yang sungguh-sungguh untuk menemukan kembali jejak para Pahlawan dalam hidup kita sebagai
Bangsa dan Negara Merdeka. Kita hidupkan kembali dalam benak kita perjuangan para Pahlawan Bangsa.

Dari para Pejuang yang gugur dalam palagan pertempuran mempertahankan Kemerdekaan, penting kita resapi semangat dan keikhlasannya," kata Mensos. 

Mensos juga memberikan korelasi antara peringatan Hari Pahlawan dengan kondisi yang dihadapi bangsa Indonesia.

"Kesiapsiagaan kita menghadapi bencana alam termasuk pandemi Covid–19 serta kelangkaan Sumber Daya, harus senantiasa diperjuangkan secara bersama
dengan kesungguhan. Kita mempunyai semua modal dasar untuk menjadi Bangsa Pemenang.


"Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang. Sekali Merdeka, Tetap Merdeka," lanjutnya. 

"Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan 2022 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain.

Mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan
seterusnya.

Jadikanlah semangat dan nilai-nilai Kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama," tutup Mensos dalam amanatnya. 

Upacara ini diikuti oleh para prajurit, perwira, bintara, tamtama dan prajurit Kodam XVI/ Pattimura. 

Turut hadir para Asisten Kasdam XVI/ Pattimura, para Pamen Ahli Pangdam XVI/ Pattimura, para Dansat dan Kabalkdam.

Tak hanya upacara peringatan yang digelar di Makodam, tetapi kegiatan lain sebagai peringatan Hari Pahlawan juga turut diselenggarakan seperti ziarah di TMP Kapahaha, Ambon, tabur bunga di Lantamal IX/ Ambon dan doa bersama.*

(ATOM)

Sumber :  Pendam16

TerPopuler