SNIPERS.NEWS | Simalungun - Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mensukseskan Pemilu 2024, Kapolsek Tanah Jawa, Kompol Asmon Bufitra, S.H., M.H., mengadakan kegiatan sambang dan tatap muka dengan warga di Warung Kopi Sri Baru, Pekan Tradisional Hutabayu, Kelurahan Hutabayu, Kecamatan Hutabayuraja, Kabupaten Simalungun, Rabu, (12/6/2024), mulai pukul 11.00 WIB hingga selesai.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Tanah Jawa didampingi oleh Bhabinkamtibmas Kecamatan Hutabayuraja, Aipda Vonsa Tampubolon. Turut hadir Camat Hutabayuraja, Ferry Risdonni Sinaga, S.H., M.H., serta tokoh masyarakat dan berbagai lapisan masyarakat setempat.
Kompol Asmon Bufitra mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam mensukseskan Pemilu 2024. Selain itu, beliau juga menyampaikan sosialisasi tentang pentingnya menjaga Kamtibmas di lingkungan masing-masing dan bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk memberantas peredaran narkotika.
Kapolsek Tanah Jawa menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan dan memberikan nomor HP untuk dihubungi jika terjadi gangguan keamanan.
"Kami berharap masyarakat dapat bekerja sama dengan Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas dan memberantas narkotika. Jika ada gangguan keamanan, jangan ragu untuk segera menghubungi kami," ujarnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang hadir. Mereka menyatakan kesediaan untuk bekerja sama dengan Polri dalam menjaga Kamtibmas dan memerangi narkotika di lingkungan mereka.
Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan turut serta dalam mensukseskan Pemilu 2024. Polsek Tanah Jawa berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik demi terciptanya lingkungan yang aman dan tertib.
Cuaca cerah pada hari tersebut turut mendukung kelancaran acara yang berlangsung penuh keakraban dan dialog konstruktif antara warga dan aparat Kepolisian.*
(PN)