SNIPERS.NEWS | Denpasar - Masyarakat di sekitar Taman Pancing Denpasar, Bali di hebohkan dengan sesosok mayat pria tanpa identitas dengan luka terbuka di bagian leher, tepatnya di pinggir sungai Jalan Taman Pancing Timur sebelah Utara Masjid Al-Muhajirin, Kamis (7/11/24) pagi.
Jasad berjenis kelamin laki-laki ini ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan tanda-tanda kekerasan pada tubuhnya.
"Ada luka terbuka pada bagian leher dan sekitar kepala korban akibat senjata tajam, dugaan sementara jadi korban pembunuhan," tutur warga di Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang tidak mau namanya di publikasikan.
Tampak banyak kerumunan warga di sekitaran taman pancing yang ingin melihat secara langsung penemuan mayat pria tanpa identitas tersebut hingga membuat arus lalu lintas macet.
Dari pantauan awak media Snipers.News, Polisi telah memasang garis Polise Line untuk keperluan penyelidikan. Masyarakat dihimbau untuk melaporkan informasi yang berkaitan dengan insiden ini kepada pihak Kepolisian agar mempercepat proses identifikasi dan mengungkap pelaku di balik kejadian ini.*
(Nisa)