Kasat Samapta Polres Donggala Rutin Lakukan Safari Jum'at di Wilkumnya

Friday, September 17, 2021, 20:11 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Donggala - Pada hari Jum'at (17/09/21) pukul 12.00 Wita, Kasat Samapta Polres Donggala Iptu Fadli  melaksanakan Safari Jum'at dan memberi himbauan Kamtibmas serta protokol kesehatan (Prokes) dan memberikan bantuan berupa masker dan Hand sanitaiser   di Masjid Nurul Iman Kelurahan Maleni Kecamatan Banawa.

Kegiatan Safari Jumat tersebut juga dihadiri oleh tokoh agama dan jama'ah Masjid Nurul Iman.

Dihadapan para jamaah, Kasat Samapta Polres Donggala ini menyampaikan agar selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) atau selalu mematuhi 5M, yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas.

Serta menyarankan agar tidak menggunakan karpet masjid, mengingat dampak dari Virus Corona dapat mempercepat penyebaran Covid-19 kepada jama'ah yang melaksanakan sholat berjamaah dengan karpet tersebut.

Iptu Fadli juga mengingatkan, agar setiap saat membersihkan lantai masjid dengan menggunakan pel lantai, supaya virus yang menempel di lantai dapat dimusnahkan.

Terkait maraknya pencurian kendaraan bermotor serta pencurian ternak yang kerap terjadi di wilayah Kelurahan Maleni, ia juga mengajak masyarakat agar selalu bekerjasama dan sama-sama bekerja untuk menjaga lingkungan sekitar dengan menggalakkan kembali Poskamling.

"Bekerjasama dengan pihak Bhabinkamtibmas setempat, Babinsa, pihak kelurahan serta Polsek dan koordinasi dengan pihak Polres, khususnya dari Samapta akan tetap meningkatkan giat patroli. Jika ada gangguan Kamtibmas segera hubungi call center 110," ucap Kasat Samapta.


Ia juga mengingatkan kepada masyarakat sekitar agar menjauhi narkoba dan tidak melakukan tindakan-tindakan yang melanggar hukum lainnya, yang dapat berakibat mengganggu keamanan dan ketertiban diwilayah Kelurahan Maleni.


Pada kesempatan itu, Iptu Fadli juga memberikan bantuan masker dan handsanitizer kepada Imam Masjid Nurul Iman, untuk digunakan kepada setiap jama'ah yang melakukan Ibadah sholat berjamaah.

Iptu Fadli juga memberikan kesempatan untuk bertanya kepada para jamaah, dan menanyakan maraknya pencurian kendaraan bermotor serta pencurian ternak di Kelurahan Maleni.

Dirinya memberikan jawaban dan pemahaman, agar masyarakat selalu waspada dengan pencurian dan berhati-hati serta memperhatikan kendaraan maupun ternaknya dikandang, juga harus menggalakkan kembali Poskamling dilingkungan masing-masing.

Zulkarnain, yakni Imam Masjid Nurul Iman sangat berterimah kasih kepada Kapolres Donggala AKBP Muhammad Yudie Sulistyo, S.I.K., melalui Kasat Samapta Iptu Fadli, yang telah memberikan pencerahan terkait pentingnya mematuhi Prokes dan himbaun kamtibmas kepada Jamaah Jum'at.

Selain itu, Iptu Fadli juga menyempatkan diri membagikan masker dan cairan Handsanitizer, yang kemudian dilakukan penyemprotan di lokasi Masjid Nurul Iman.

Sebelumnya, Kapolres Donggala AKBP Muhammad Yudie Sulistyo, S.I.K., selalu menitip pesan kepada semua jajarannya, agar melakukan yang terbaik untuk masyarakat, serta selalu mengutamakan sapa santun dan humanis.*

(Yudi)

TerPopuler