Kapolres Pimpin Pengamanan dan Hadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pemenang Paslon Cabup dan Cawabup Hasil Pilkada Tabanan 2020

Sabtu, 23 Januari 2021, 15:00 WIB
Oleh Snipers.news.com

SNIPERS.NEWS | Tabanan - Bertempat di Kantor KPU Kabupaten Tabanan pukul 10.00 wita, Kapolres Tabanan AKBP Mariochristy P.S. Siregar, S.I.K., M.H., pimpin pengamanan dan hadiri Rapat Pleno Terbuka Penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Hasil Pilkada Tabanan 2020. 

Dalam pengamanan kegiatan tersebut Polres Tabanan menurunkan personel yang tersprin Operasi Mantap Praja 2020 yang dibawah kendali lapangan Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Nengah Sudiarta, S. Sos., yang bersinergi bersama TNI Kodim 1619/Tabanan dan Instansi terkait, Sabtu (23/01/2021).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perwakilan KPU Provinsi Bali, Dandim 1619/ Tabanan, Sekda Tabanan, Ketua DPRD Tabanan, Ketua KPU Tabanan, Komisioner Bawaslu Tabanan, Perwakilan Kejari Tabanan, Kesbangpol Tabanan, Calon Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2020 dan Perwakilan masing-masing parpol Tabanan. 

Kegiatan dibuka oleh Ketua KPU Tabanan I Gede Putu Weda Subawa, S.E., M.M., dengan sambutan yang pada intinya menyampaikan hari ini merupakan tahapan terakhir dari perhelatan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tabanan 2020.

Setelah mendapatkan SK dari Mahkamah Agung RI pada tanggal 20 Januari 2021, dengan itu maka kami KPU Kabupaten Tabanan melaksanakan penetapan Bupati dan Wakil Bupati Tabanan Terpilih. 

"Kami mengucapkan terima kasih kepada yang telah hadir pada siang hari ini, kami mohon maaf jika ada yang kurang berkenan dan terakhir kami juga ucapkan selamat atas terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati Tabanan, semoga ke depannya bisa membawa Kabupaten Tabanan ini menjadi lebih baik lagi”. Ucapnya

Pada kesempatan tersebut pula, Kapolres Tabanan AKBP Mariochristy P.S. Siregar, S.I.K., M.H., menyampaikan kami Polres Tabanan menyampaikan terima kasih kepada semua pihak (Stake Holder dan Masyarakat Tabanan) atas pelaksanaan Pilkada pada tanggal 9 Desember 2020 yang sudah dapat berjalan aman, lancar dan sehat. Kemudian hari ini, hasil pemenang Pilkada Tabanan 2020 ditetapkan oleh KPU Tabanan.

Kami Polres Tabanan bersama rekan TNI Kodim 1619/ Tabanan dan Instansi terkait siap mengamankan kegiatan pelaksanaannya. 

Dimasa pandemi ini, kami akan tetap mengajak seluruh elemen masyarakat Tabanan dalam menerapkan protokol kesehatan agar tidak terjadi kluster baru penyebaran Covid-19. Dengan kearifan lokal Tabanan.

"kami yakin kita semua dapat membangun situasi kamtibmas yang kondusif ini ke arah yang lebih baik lagi demi menciptakan Kabupaten Tabanan yang aman, damai, sejuk dan sehat”. Ujar Pucuk Pimpinan Polres Tabanan

(Arifin/Agung DP)
Sumber : Humas Polres Tabanan.

TerPopuler