Forum Relawan Peduli Sesama Adakan Giat Bakti Sosial

Monday, February 22, 2021, 11:55 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Palembang - Bertempat dibawah Jembatan Play Over Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) sejumlah anggota Forum Relawan Peduli Sesama (FRPS) dan Staf Kelurahan 8 Ulu bekerjasama mengadakan giat penyuluhan pembuatan Kartu Keluarga, KTP, KIA dan juga Akte Kelahiran, Minggu (20/2/2021). 

Kegiatan ini dalam rangka meringankan keluhan masyarakat yang sangat membutuhkan pembuatan Kartu Keluarga, KTP, KIA dan Akte Kelahiran, kerena masyarakat harus sadar bahwa betapa pentingnya identitas tersebut.

Ketua FRPS M. Ali Hanafiah mengatakan sangat mendukung program pemerintah tersebut, dan sangat berterima kasih kepada seluruh jajaran dan warga yang diikut sertakan dalam acara tersebut. 

"Bila perlu, kegiatan sosial seperti ini dapat dilakukan setiap hari Minggu atau hari-hari libur lainnya," harap M. Ali. 

Terpantau, Dewan Pembina FRPS Herlinawati, S.H. juga turut hadir kelapangan, mengajak serta memberikan himbauan kepada seluruh jajaran Forum Relawan Peduli Sesama.

"Supaya di setiap kegiatan, Pemerintah Kota Palembang untuk terus ikut andil dalam membantu masyarakat, serta harus juga tau apa kendala yang dihadapi masyarakat Kota Palembang, agar kita dapat membantu keluhan juga dengan mudah meringankan beban mereka," ujarnya.

harapannya, semoga dengan adanya kegiatan ini kita mampu berbagi dan menolong sesama, serta membangun Kota Palembang dan mengurangi kemiskinan yang ada di sini," ungkapnya.*

(Adi. R) 

TerPopuler