Kapolres Tabanan Bersama Forkompinda Cek Posko Terpadu di Desa Dauh Peken

Tuesday, February 2, 2021, 06:37 WIB
Oleh Snipers.news.com

SNIPERS.NEWS | Tabanan - Untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan menurunkan yang terkonfirmasi positif Covid-19, Kapolres Tabanan AKBP Mariochristy PS Siregar S.I.K., M.H., bersama Forkompinda Kabupaten Tabanan Melakukan pengechekan di Posko Terpadu Desa Dauh Peken Kecamatan/Kabupaten Tabanan, pada hari Senin tanggal 1 Pebruari 2021 pagi.

Posko terpadu yang berlokasi di pintu masuk Pasar Terminal Pesiapan tersebut dichek kelengkapannya oleh Kapolres Tabanan bersama-sama dengan Forkompinda Kabupaten Tabanan yang dihadiri oleh Sekda Kabupaten Tabanan DR I Gede Susila, Dandim 1619/ Tabanan Letkol Infanteri Toni Srihartanto, Plt. Asisten I Pemkab Tabanan, Kasatpol PP Pemda Kabupaten Tabanan, dan Kajari Tabanan.

Dari hasil pengechekan di Posko Terpadu personil jaga dari Satgas gotong royong Desa Dauh Peken telah lengkap dan menerapkan protokol kesehatan, dengan disediakan tempat mencuci tangan dan hand sanitizer serta tissue. Personil Jaga Juga Telah semuanya menggunakan Masker, termasuk pengunjung pasar tradisional Pesiapan telah menerapkan protokol kesehatan. 

Selesai melakukan pengechekan Prokes di Posko Terpadu Desa Dauh Peken Kapolres Tabanan bersama Forkompinda Kabupaten Tabanan meninjau pelaksanaan test Rapid antigen bagi pengunjung pasar dan penumpang yang transit di Terminal Pesiapan. 

Kapolres Tabanan bersama Forkompinda Juga membagikan masker kepada para pengunjung pasar tradisional terminal pesiapan dan pedagang.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Tabanan menyampaikan bahwa Kami dari Polres Tabanan bersinergi dengan TNI Kodim 1619/ Tabanan, dengan mengedepankan Sat Pol PP dalam penegakan Yustisi sesuai dengan, Instruksi Presiden Nomor 06 tahun 2020, Pergub Bali nomor 46 tahun 2020, Perbup Tabanan Nomo 44 tahun 2020.

Surat Edaran Gubernur Bali nomor 1 tahun 2021, dan Surat Edaran Bupati Tabanan no. 517/01/BPBD tahun 2021. 

"Kita melaksanakan Pencegahan penyebaran Covid-19 harus secara bersama-sama tidak bisa kita lakukan sendiri sendiri,"Kata Kapolres Tabanan.

"Untuk pelaksanaan pengechekan Prokes kali ini kita laksanakan di Pasar Terminal Pesiapan Desa Dauh Peken Kecamatan / Kabupaten Tabanan karena kita bekerja berdasarkan data, dari Data yang ada Desa Dauh Peken adalah salah satu penyumbang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Makanya kita bersama Forkompinda Kabupaten Tabanan Melaksanakan Pengechekan Prokes secara langsung, "kata Kapolres Tabanan 

"Kami TNI - Polri melakukan sinergitas dalam upaya menurunkan yang terkonfirmasi positif Covid-19 dengan mengedepankan Pemkab Tabanan, hal ini telah lama kita lakukan dalam penanganan Covid-19, ini adalah salah satu langkah nyata kami dengan mengambil randem sampling, dengan melakukan pengechekan terhadap usia yang rentan terkonfirmasi positif adalah usia manula," ucap Kapolres. Mari kita bersama sama untuk tetap mentaati protokol kesehatan agar bisa memutus penyebaran Covid19, imbuhnya

(Arifin/Agung DP)
Sumber : Humas Polres Tabanan.

TerPopuler