Terkesan Diabaikan, Pembangunan Jembatan Penghubung Dua Kelurahan Terbengkalai

Thursday, February 18, 2021, 17:59 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Palembang - pembangunan jembatan penghubung antara Kelurahan Lebong Gajah dan Kelurahan Srimulya, Kecamatan Sematang Borang, yang dikerjakan pada tahun 2019 hingga kini terkesan diabaikan.

Diketahui, jembatan tersebut sangat dinanti oleh warga setempat bahkan juga masyarakat umum selaku pengguna jalan. Pasalnya, masyarakat kerap mengeluh karena seringnya para pengguna jalan yang melintas di jembatan tersebut terjatuh, hingga mengakibatkan luka-luka, akibat jembatan yang tak layak dilalui.

Menurut salah satu warga Syamsir (35) Kamis (17/2/2021), jembatan tersebut sangat dibutuhkan warga, mengingat bisa menghubungkan dua jalan, yakni Jalan Karya 60 dengan Jalan Karya 3 Lebong Gajah. 

Akibatnya, pertanyaan kepada penjabat setempat baik Lurah maupun Camat terkait pembangunan jembatan tersebut pun terungkap. "Dari 2019 mengapa tak juga diselesaikan?. 

"Kemarin kami dengar - dengar, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Palembang melalui Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Ir. Yudha Fardyansyah menyampaikan, dipastikan akan berlanjut di 2020," ungkap Syamsir. 

Tak tanggung-tanggung, menurut Syamsir, nilai untuk pembangunan lanjutan sebesar Rp 1,2 Miliar, dengan proses tender lagi. 

Sementara itu, Camat Sematang Borang Tri Septiawan, S.STP., M.H. mengatakan, terkait belum selesainya pembangunan jembatan penghubung antara Kelurahan Srimulya dan Lebung Gajah, sudah pernah ia tinjau di awal tahun 2020 yang lalu, serta juga mendengarkan harapan masyarakat terkait jembatan tersebut.

"Sudah kami sampaikan dan koordinasikan dengan Dinas PUPR, terkait rencana penyelesaian jembatan tersebut. Untuk info lebih lanjut, akan coba kami koordinasikan lagi dengan Dinas terkait. Dan kita berharap, pembangunan jembatan itu bisa berlanjut dan selesai," ujar Camat saat ditemui awak media ini diruang kerjanya.

Terpisah, Yuli (32), yang juga sebagai warga setempat mengatakan, bahwa saat ini jembatan tersebut hanya dapat dilalui pejalan kaki dan roda 2, itupun secara bergantian. 

"Jembatan ini hanya bisa dilalui motor, itu pun bergantian. Saya berharap diselesaikannya jembatan ini, agar nanti bisa dilewati mobil juga," terangnya.*

(Adi)

TerPopuler