Kapolsek Gianyar Turun Langsung Cek Personil Pengamanan Gereja

Sunday, May 23, 2021, 09:07 WIB
Oleh Snipers.news.com

SNIPERS.NEWS | Gianyar - Upaya memberikan jaminan keamanan bagi Umat Nasrani dalam menjalankan Ibadah, Polsek Gianyar terjunkan personil melaksanakan pengamanan di Gereja Gereja Wilayah Kecamatan Gianyar.

Kegiatan pengamanan kali ini, Kapolsek Gianyar Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H. turun langsung mengecek kesiapsiagaan personel dalam pengamanan Ibadah, Minggu (23/5/2021).

Kompol Yudistira mengatakan, pengecekan dilakukan untuk memastikan pelaksanaan pengamanan oleh personel berjalan dengan baik dan sesuai dengan SOP. 

“Saya turun langsung untuk mengecek sekaligus memberi support secara moril kepada personel yang bertugas, sehingga dalam pelaksanaannya mereka penuh semangat dan tanggung jawab,” ujarnya.

Ia menjelaskan, terdapat 6 Gereja di wilayah hukum Polsek Gianyar yang menyelenggarakan Ibadah rutin Misa Minggu.


"Di semua gereja kita terjunkan personil. Kita bersinergi dengan personil TNI dan pengamanan internal Gereja," jelasnya.

"Pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi Jemaat dalam melaksanakan Ibadah," imbuhnya.

Selain melakukan pengamanan, lanjut Kompol Yudistira, personil juga memberikan himbauan protokol kesehatan kepada jemaat maupun pengurus Gereja.

"Himbauan prokes tetap gencar kita berikan, karena pandemi Covid-19 belum berakhir," sambungnya.

Dari pantauan, seluruh Gereja yang menggelar Ibadah pada hari ini sudah menyiapkan sarana prokes seperti masker, tempat cuci tangan, Termo gun dan pengukur suhu tubuh.*

(Agung DP/Iskandar)

TerPopuler