Kecamatan Lawe sumur Selenggarakan Pengukuhan Bunda Paud Kute

Sunday, May 23, 2021, 10:18 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Aceh Tenggara - Pemerintah Kecamatan menyelenggarakan Pengukuhan Bunda Paud Kute (Desa) untuk se Kecamatan Lawe Sumur Kabupaten Aceh Tenggara, di Aula Kantor Camat Lawe Sumur, Jum'at 21 Mei 2021 pagi.

Dengan menggunakan Vidio Conference (Vidcon), acara berlangsung dengan hikmat dan mematuhi protokol kesehatan, yang dimulai dengan kata sambutan oleh Camat Lawe sumur Weldan Prahasandika Yuda.

Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ikrar pernyataan dari Bunda Paud Kute berserta penandatanganan naskah oleh Camat Lawe Sumur.

Dalam acara tersebut, Camat Lawe Sumur Weldan Prahasandika Yuda juga didampingi oleh Kanit Binmas Polsek Lawe Sumur Sukardi dan Danposramil Lawe Sumur Samsiar, undangan dari Gugus Paud Sahara Rahmi, Bayangkari Nelly, Persit Nurma Ningsi dan pemuka masyarakat Kecamatan Lawe sumur.

Pelantikan Bunda Paud Kute (Desa) ini melibatkan para Ibu-ibu Kepala Desa (Kades) di 18 Desa se Kecamatan Lawe Sumur.

Dengan begitu, usai dilantik, secara resmi 18 orang Ibu Kades di Kecamatan Lawe Sumur menjabat sebagai Bunda Paud Kute, Pendidikan Anak Usia Dini. 


Dengan berdirinya Bunda Paud Kute ini, nantinya akan diprogramkan kurikulum yang diterapkan dalam lingkungan Paud, pada umumnya yang telah disusun dan disesuaikan dengan kodisi murid.

Hal ini juga tidak terlepas dari peraturan Menteri Pendidikan No. 58 tahun 2009, tentang standarisasi Pendidikan Anak Usia Dini (Paud). 

"Selain pelajaran umum seperti menulis, menghitung dan mengenal huruf latin, juga diterapkan pendidikan agama. Namun itu juga disesuaikan dengan kondisi psikologis anak anak yang ada," ujar Camat Lawe Sumur. 

Setelah menyampaikan ikrar, Pembina Bunda Paud Kecamatan Lawe Sumur menyematkan selempang yang bertuliskan Bunda Paud kepada 18 orang yang telah dilantik.

Setelah selesai penyematan selempang, acara dilanjutkan dengan acara penutup oleh Camat Lawe Sumur Weldan Prahasandika Yuda. 

"Saya berharap, Bunda Paud Kecamatan Lawe Sumur nantinya dapat berperan aktif dan dapat memposisikan diri sebagai motivator, untuk memajukan dan menghidupkan kembali Paud-Paud yang selama ini mengalami kevakuman," tutup Camat Lawe Sumur.*

(A. Dalisi) 

TerPopuler