Akibat Ditutup, Masyarakat Keluhkan Pelayanan Dukcapil Kota Tangerang

Tuesday, July 6, 2021, 18:23 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Tangerang - Warga mengeluhkan pelayanan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang, akibat ditutupnya pelayanan langsung untuk masyarakat akibat PPKM Darurat. 

Penutupan pelayanan tersebut atas Instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang mengatakan bahwa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat adalah tuas rem, untuk menyelamatkan rakyat Indonesia dari ancaman pandemi Covid-19.

Hal tersebut juga disampaikan langsung oleh Juru Bicara Presiden Fadjroel Rachman melalui siaran resminya, pada Sabtu (3/7/2021) beberapa hari yang lalu. 

"Dalam penyekatan darurat ini, seharusnya
pelayanan untuk masyarakat di instansi pemerintah, seperti di Dukcapil ini tetap buka tapi dibatasi," kata Rohmad Asikin kepada media Snipers.news saat akan mengurus data kependudukan di Disdukcapil Kota Tangerang. 

Rohmad Asikin mengatakan, seharusnya Kepala Dinas Dukcapil Kota Tangerang Raden Rina Hernaningsih, S.H., M.H., lebih arif dan bijaksana dalam mengatasi hal tersebut, bukan malah menutup pelayanannya. 

Sementara warga lainnya Dadi Mulya, yang juga akan mengurus data kependudukan di Disdukcapil Kota Tangerang ini mengatakan kepada Awak Snipers.news, seharusnya Instansi Pemerintah seperti Dukcapil harus mengedepankan mutu terbaik terkait pelayanan kepada masyarakat. 

"Yang datang kesini (Dukcapil) itu bukan dari sekitar sini saja, bahkan dari pelosok Kota Tangerang datang ke sini untuk mengurus data kependudukan mereka. Seharusnya harus dipikirkan juga itu. Kok sepertinya Dukcapil Kota Tangerang ini terkesan lambat dalam mekanisme pelayanan," ujar Dadi dengan sedikit wajah kecewa.

"Ini harus ditingkatkan lagi dalam kualitas pelayanannya, agar lebih baik lagi ke depannya. Kami harap jangan kecewakan masyarakat," tambahnya, sembari mengakhiri keluhannya melalui media ini.*

(Saidi) 

TerPopuler