Polres Gianyar Bagikan 1000 Kilogram Beras Kepada Masyarakat

Friday, July 16, 2021, 20:49 WIB
Oleh Snipers.news.com

SNIPERS.NEWS | Gianyar - Untuk membantu meringankan beban masyarakat di tengah mewabahnya pandemi Covid-19 serta dalam suasana PPKM Darurat, Polres Gianyar bersama dengan Kodim 1616/Gianyar bekerjasama mendistribusikan sebanyak 1.000 kilogram beras, kegiatan penyerahan dilaksanakan di Lapangan Apel Endra Dharma Laksana pada Jumat (16/7/2021) sore.

Kapolres Gianyar, AKBP I Made Bayu Sutha Sartana SIK.,MH didampingi oleh Dandim 1616/Gianyar Letkol INF Hendra Cipta mengatakan bahwa pendistribusian bantuan 1.000 kilogram beras ini dilakukan melalui masing-masing Polsek di wilayah hukum Polres Gianyar.


"Hari ini kita akan Menyerahkan bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan dimana tugas ini saya berikan kepada masing masing Bhabinkamtibmas dan Babinsa untuk penyerahan kepada  yang betul-betul layak khususnya orang orang kecil dan sampai tepat kepada masyarakat yang membutuhkan," ujarnya.

Sebanyak 1.000 kilogram beras ini dibagi kedalam kemasan 5 kilogram dan akan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. "Adapun masing-masing Polsek jajaran yang melaksanakan pendistribusian yakni Polsek Gianyar sebanyak 30 paket, Polsek Blahbatuh 30 paket, Polsek Sukawati 30 paket, Polsek Tegallalang 28 paket, Polsek Tampaksiring 27 paket, serta Polsek Ubud 28 paket beras," tandasnya.

(Agung DP/Iskandar/Hms)

TerPopuler