Polres Klungkung Bagikan Beras Ditengah Pemberlakukan PPKM Darurat kepada Warga Kurang Mampu

Thursday, July 22, 2021, 11:55 WIB
Oleh Snipers.news.com

SNIPERS.NEWS | Klungkung - Ditengah Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Covid-19, jajaran Polres Klungkung menyempatkan diri untuk melakukan upaya kemanusiaan berupa Bakti Sosial dengan membagikan beras bantuan Polri  kepada warga yang membutuhkan, Kamis  (22/07/2021).

Beras bantuan Polri disebar kepada masyarakat yang kurang mampu dan terdampak pandemi Covid-19, terlebih saat mobilitas masyarakat dibatasi akibat adanya pemberlakuan PPKM Darurat di wilayah Kabupaten klungkung.

Beras bantuan Polri yang dibagikan oleh Bhabinkamtibmas jajaran Polres Klungkung, untuk memenuhi kebutuhan di masa pandemi Covid-19.


Kapolres Klungkung AKBP I Made Dhanuardana, S.I.K., M.H., mengatakan, kegiatan pembagian sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian Polres Klungkung pada masyarakat di Kabupaten Klungkung, terutama pada kalangan kurang mampu saat masa pandemi Covid-19.

"Dengan adanya kegiatan bagi beras bantuan Polri ini, diharapkan dapat bermanfaat dan mampu mengurangi sedikitnya beban mereka, terlebih kegiatan seperti ini juga dapat memberikan mereka semangat bahwasanya Polri dalam hal ini terus berupaya untuk meringankan beban masyarakat di masa pandemi  covid-19 ini," jelasnya.

(Agung DP/Iskandar/Hms)

TerPopuler