Begini Respon Kapolres Bangkep Saat Melihat Seorang Ibu Berjualan Kue Bersama Anaknya

Rabu, 18 Agustus 2021, 20:39 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Bangkep - Kepedulian Kapolres Banggai Kepulauan (Bangkep) AKBP Reja A. Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.H., tampak, saat seorang ibu menjajakan kue bersama anaknya di depan Mapolres Bangkep, Rabu (18/08/21).

Saat melihat Ibu Wati bersama Putrinya menjajakan kue jualannya di Mapolres Bangkep, secara respek AKBP Reja langsung menjemput Ibu Wati bersama putrinya yang baru duduk di bangku kelas 3 SD untuk masuk keruangan Mapolres.

Saat itu, Kapolres langsung memborong semua dagangan kue Ibu Wati. Kemudian personil Polres Bangkep lainnya membantu untuk membagikan kue tersebut ke masing-masing ruang Kasat dan Anggota Piket.

"Ditengah pandemi ini kita perlu banyak berbagi kepada sesama, apalagi Ibu Wati di bantu Putrinya yang masih kecil menjajakan kue jualannya," kata AKBP Reja.

Ibu Wati bersama putrinya pun sangat berterima kasih kepada Kapolres, yang  sudah memborong habis kue jualannya. 

Secara tidak langsung, Kapolres Bangkep sudah membantu beban Ibu tiga orang anak itu, dan tidak perlu berjalan jauh untuk menjajakan kue dagangannya.


Sebelumnya, Kapolres juga telah memborong dagangan kue Ibu Wati pada saat selesai Upacara 17 Agutus 2021 kemarin, dan sekaligus memberikan satu paket sembako kepadanya.

"Ini sebagai bentuk kepedulian Polri di HUT RI Ke-76 tahun kepada masyarakat yang membutuhkannya," papar Kapolres Bangkep.

Diketahui, Ibu Wati merupakan warga Kota Salakan, yang setiap harinya hanya berpenghasilan dari menjajakan kue dagangannya, sembari selalu ditemani putri nya yang masih kecil.

"Saya sangat berterima kasih kepada Bapak Polisi yang telah memborong habis dagangannya kue saya. Semoga Bapak Kapolres sehat selalu, panjang umur, sukses dalam bertugas dan dimurahkan rejekinya," ungkap Ibu Wati.

Awalnya Ibu Wati yang juga ditemani Putrinya canggung memasuki Mapolres Bangkep untuk menjajakan kuenya. Akan tetapi, dengan semangat yang tinggi demi menghidupi keluarganya, Ibu Wati mencoba permisi di Pos Piket untuk menawarkan dagangan kuenya.

Setelah dagangannya habis di borong oleh Kapolres, dirinya pun bersama putrinya langsung keluar dari Mapolres Bangkep dengan hati gembira, karena pulang dengan tidak membawa sisa dagangan.*

(Yudi)

TerPopuler