Awal Berkantor, Inilah Rangkaian Kegiatan Irjen Pol Rudy Sufahriadi

Wednesday, September 1, 2021, 13:21 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Palu - Hari pertama berkantor, Kapolda Sulteng Irjen. Pol. Rudy Sufahriadi disambut jajar kehormatan dan Tarian Mokambu dari Kota Palu untuk menyambut pejabat yang baru tiba.

Didampingi Wakapolda Sulteng Brigjen. Pol. Hery Santoso, Irjen Rudy Sufahriadi diperkenalkan satu persatu Pejabat Utama Polda Sulteng dan para Kapolres.

"Hari ini merupakan rangkaian tradisi penyambutan Kapolda Sulteng dan pelepasan Irjen Polisi (Purn) Abdul Rakhman Baso, yang berlangsung di Mako Polda Sulteng dan hanya dihadiri pejabat internal Polda Sulteng," terang Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Polisi Didik Supranoto dalam keterangan resmi yang diterima media di Palu, Rabu (1/9/2021).

"Adapun agenda kegiatan yang sudah dipersiapkan oleh panitia, pukul 11.25 Wita serah terima Ibu Asuh Polwan Polda Sulteng, pukul 13.00 Wita paparan laporan kesatuan dan penandatanganan memori serah terima jabatan Kapolda Sulteng, pukul 14.45 Wita upacara penyerahan pataka Polda Sulteng, pukul 15.45 Wita tradisi pelepasan Irjen Polisi (Purn) Abdul Rakhman Baso," jelas Didik

Didik juga menambahkan, pada pukul 17.00 wita Kapolda Sulteng, Wakapolda Sulteng, Irwasda, Karo SDM masing-masing didampingi ibu, Pakor Polwan dan perwakilan Polwan menghadiri peringatan HUT Polwan ke 73 secara virtual di ruang Command Center.

"Semua kegiatan dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan pencegahan covid.19 dan dihadiri pejabat internal di Polda Sulteng secara terbatas," pungkasnya.

Untuk diketahui, bahwa sesuai surat telegram Kapolri nomor : ST/1701/VIII/KEP/2021 tanggal 25 Agustus 2021 telah terjadi pergantian Kapolda Sulteng dari Irjen Polisi Drs. Abdul Rakhman Baso, SH kepada penggantinya Irjen Polisi Drs. Rudy Sufahriadi. 

"Dan kemarin, Selasa (31/8/2021) Pejabat baru telah dilantik oleh Kapolri di Mabes Polri," tutur Kombes Pol. Didik*

(Yudi/Hms)

TerPopuler