Kasatlantas Polresta Denpasar Terapkan Ganjil Genap Pada OPA 2021, Begini Tujuannya

Kamis, 23 September 2021, 09:45 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Denpasar - Jajaran Kepolisian Polda Bali dalam rangka Operasi Patuh Agung (OPA) 2021 dan Sosialisasi Aplikasi PeduliLindungi akan memberlakukan ganjil genap terhadap R2 dan R4 di beberapa titik jalur lalulintas yang menuju tempat wisata di Kota Denpasar, Rabu (22/9/21).

Menurut keterangan Kasat Lantas Polresta Denpasar Kompol Ni putu Utariani, S.H., bahwa sosialisasi terkait Operasi Patuh Agung 2021 juga melalui siaran Live di Radio Pinguin Jalan Gatot Subroto Denpasar pada pukul 14.00 sampai 15.00 Wita.

Dalam siaran Radio, Kasat Lantas Polresta Denpasar dengan di dampingi Kasubnik Diyaksa melaksanakan kegiatan sosialisasi dalam rangka pelaksanaan OPA 2021 yang dimulai pada 20 September sampai dengan 3 Oktober 2021 dan peduli lindungi, serta pemberlakuan ganjil genap untuk wilayah Pantai Kuta dan Pantai Sanur yang di mulai pada 25 September 2021.

"Jajaran Polda Bali umumnya dan Polresta Denpasar pada khususnya melaksanakan kegiatan Operasi Patuh Agung 2021 mulai tanggal 20 September s/d 3 Oktober 2021," ujar Kompol Utari melalui siaran Radio Pinguin.


"Yang menjadi sasaran dalam OPA 2021 adalah protokol kesehatan dan Kamseltibcarlantas, serta selalu menghimbau secara humanis kepada para pengguna jalan untuk selalu tertib berlalu lintas, sehingga yang terjangkit Covid-19 dan kecelakaan lalulintas dapat ditekan bahkan dihilangkan," sambungnya.

Pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat agar mendownload aplikasi peduli lindungi, agar bisa mengetahui perkembangan vaksin dan bisa digunakan  apabila memasuki tempat mall atau pasar dengan menempelkan barcode yang ada.

Hal yang tak kalah pentingnya, jelas Kasatlantas di akhir siaran live nya, yakni mensosialisasikan tentang pemberlakuan ganjil genap untuk memasuki obyek wisata, terutama di Jalan Pantai Kuta dan Pantai Sanur yang akan dimulai pada tanggal 25 September mendatang.*

(Arifin)

TerPopuler