Pastikan Berjalan Lancar, Kapolsek Botolinggo Pantau Vaksinasi Di Ponpes Misbahul Jadid

Jumat, 10 September 2021, 08:34 WIB
Oleh TAUFIQ PERS


SNIPERS.NEWS | Bondowoso - Bertempat di Pondok Pesantren Misbahul Jadid jalan Pancur-Anggrek Desa Lumutan Kecamatan Botolinggo Kabupaten Bondowoso, telah dilaksanakan Vaksinasi bagi santriwan dan santriwati serta masyarakat umum, lansia, pra lansia untuk dosis 1, 2 dan 3.

Vaksinasi ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan atas sinergitas Kepolisian Resort Bondowoso dan Kodim 0822, dalam rangka vaksinasi merdeka serentak di ponpes dan rumah ibadah seluruh Indonesia, Kamis (9/9/2021).

Untuk memastikan kelancaran Kegiatan Vaksinasi di Ponpes Misbahul Jadid, Kapolsek Botolinggo bersama anggotanya turun langsung ke lokasi. Selain itu, kegiatan Vaksinasi Covid-19 juga di awasi oleh Kepala Puskesmas Botolinggo bersama team kenaga kesehatan.

Kapolsek Botolinggo mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk sosialisasi dan edukasi kepada seluruh lapisan masyarakat terkait vaksinasi. 

" TNI POLRI akan terus bersinergi memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait pelaksanaan Vaksin. Bahkan, tercatat vaksinasi baik yang dilakukan oleh Kodim 0822 maupun Polres Bondowoso sudah menyasar beberapa pondok pesantren, termasuk di Ponpes Misbahul Jadid. Alasannya, tak lain karena masyarakat Bondowoso masih banyak berkiblat terhadap para kiai di pesantren," Jelas Ipda Hadi Sugono.

Ipda Hadi Sugono juga menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksin yang dilaksanakan pemerintah pusat, dari ponpes yang berada di Bondowoso dan pemerintahan daerah sangat mendukung sehingga dapat membebaskan masyarakat terbebas dari Covid-19.

"Satgas Covid-19 Kecamatan Botolinggo tetap maksimal dan bekerja keras, terus memberikan pemahaman kepada masyarakat dan patut kita syukuri bahwa saat ini Kabupaten Bondowoso sudah masuk level 2, namun tidak menyurutkan semangat kita untuk menerapkan disiplin protokol kesehatan dan vaksinasi," pungkas Kapolsek Botolinggo.*

(suwaris)

TerPopuler