Polres Banggai Bersama Personil Gabungan Optimalkan Operasi Yustisi

Monday, September 13, 2021, 10:04 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Banggai - Personil gabungan TNI-Polri, Satpol-PP dan Dinas Kesehatan di wilayah Kabupaten Banggai tak pernah lelah menggelar operasi yustisi pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3.

Hal itu dilakukan guna menekan kasus penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di wilayah Kabupaten Banggai.

Kasubbag Humas Polres Banggai Iptu Haryadi, S.H. mengungkapkan, operasi yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan (prokes) pada PPKM Level 3 intens dilakukan, termasuk di lokasi keramaian hingga pusat perbelanjaan di Kota Luwuk.

"Pengetatan operas yustisi ini untuk mendisiplinkan masyarakat, agar tetap patuh terhadap prokes 5M," ungkap Iptu Haryadi kepada awak media, Minggu (12/9/2021).

Iptu Haryadi menyebutkan, dalam setiap operasi yustisi masih ditemukan masyarakat yang tidak mematuhi prokes, dan pelaku usahan yang melanggar ketentuan PPKM terutama tidak pakai masker.


"Dalam operasi yustisi ini juga dilakukan pengambilan sampel swab antigen secara acak," jelas Iptu Haryadi.

Selain itu, kata Iptu Haryadi, petugas juga memberikan arahan dan imbauan soal pentingnya menerapkan prokes 5M, terutama penggunaan masker jika harus terpaksa beraktivitas di luar rumah.

"Selain memberikan teguran dan edukasi, kita juga berikan masker gratis untuk mencegah penularan Covid-19," sebut Iptu Haryadi.

Perwira pangkat dua balak ini berharap, melalui pengetatan operasi yustisi ini dapat menggugah kesadaran masyarakat untuk tetap disiplin menerapkan prokes.

"Dalam PPKM Level 3 saat ini, TNI-Polri dan Pemda akan terus melaksanakan program imbauan kepada masyarakat, guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona," tutur Iptu Haryadi.*

(Yudi/Hms)

TerPopuler