Bersama Unsur Terkait, Brimob Sumut Bagikan Masker Kepada Masyarakat

Saturday, October 23, 2021, 12:56 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Medan - Guna menekan penyebaran Covid-19 khususnya di Kota Medan, Satuan Brimob Polda Sumut rutinkan Ops Yustisi dengan memberikan himbauan Prokes serta membagikan masker kepada masyarakat, Sabtu (23/10/21).

Melibatkan 1 SSR personil, Aiptu Januar Sinurat pimpin personil Brimob dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Adapun sasaran pelaksanaan kegiatan Yustisi berlokasi di seputaran Pasar Denai, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan.

"Kegiatan Yustisi rutin dilaksanakan oleh personil gabungan, guna mendukung program pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19 khususnya di Kota Medan, dengan terus mengimbau masyarakat agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan," terang Kabag Ops Sat Brimob Polda Sumut Kompol Heriyono.


Dengan bersinergi bersama unsur terkait diharapkan pesan dari kegiatan yang sudah dilakukan dapat sampai dan dilaksanakan oleh masyarakat.

"Kita berikan imbauan secara santun dan humanis agar pesan yang kita sampaikan dapat diterima oleh masyarakat," tambahnya.

Salah satu masyarakat yang melihat kegiatan personil gabungan dilapangan dan menerima masker mengucapkan terima kasih kepada aparat terkait atas kegiatan ini.

"Teruslah berbuat kebaikan dan tetap semangat kepada Bapak Polisi dan TNI dalam menjalankan tugas. Kita berdoa agar Pandemi Covid-19 dapat segera berakhir," tuturnya.*

(R - 1)

Sumber : Humas Brimob Sumut

TerPopuler