Dukung Percepatan Vaksin Nasional, Polresta Denpasar Targetkan 150 Orang Vaksin Perhari

Monday, November 29, 2021, 20:33 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Denpasar - Gerai Vaksin Presisi Polresta Denpasar terus secara rutin mengadakan gelaran suntik vaksin di Klinik Bhayangkara Polresta Denpasar dalam rangka mensukseskan Program Percepatan Vaksin Nasional Covid-19 yang terus digalakkan pemerintah, gerai ini memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat yang belum melakukan vaksinasi secara gratis. 

Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi mengatakan, kegiatan Gerai Vaksin Presisi TNI-Polri yang digelar Polresta Denpasar ini dengan sasaran warga masyarakat yang akan melakukan vaksin dosis kesatu dan kedua.

“Saat ini Klinik Polresta Denpasar masih melayani vaksin dosis pertama dan kedua untuk warga masyarakat Kota Denpasar yang belum melaksanakan vaksinasi,” jelas Kasi Humas Senin (29/11/2021).

Vaksin yang diberikan adalah vaksin sinovac dan astrazeneca dengan persyaratan menyerahkan fotocopy KTP dan jika sudah menjalani suntik vaksin dosis pertama dapat melakukan vaksin kedua dalam keadaan sehat.


Untuk diketahui, setiap harinya Gerai Vaksin Presisi Klinik Bhayangkara Polresta Denpasar ini menargetkan 150 orang perharinya yang divaksin, Ini dilakukan dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional. 

"Gerai Vaksin Presisi Polresta Denpasar ini sebagai upaya Polri memudahkan masyarakat Kota Denpasar dan sekitarnya yang belum melakukan vaksinasi Covid-19. Agar lebih mudah terlayani, dan sebagai langkah percepatan untuk penanganan Covid-19," ungkap Iptu Sukadi. 

Di himbauan juga kepada masyarakat agar yang melakukan vaksinasi tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tidak berkerumun dan tetap menggunakan masker.*

(Arifin,/Lilik/Hms)

TerPopuler