Polsek Sidemen Laksanakan Yustisi Penerapan PPKM Level-2 Menuju Zona Hijau dengan Pelaksanaan Kegiatan Penerapan Prokes Covid-19

Saturday, November 6, 2021, 06:01 WIB
Oleh Snipers.news.com

SNIPERS.NEWS | Amlapura - Polda Bali, Polres Karangasem. Menindak lanjuti Commander Wish Kapolri dan Perintah Kapolres Karangasem sebagai Transformasi Operasional dalam Program Pemantapan Harkamtibmas, dalam  upaya Pencegahan Penyebaran Covid -19, Polsek Sidemen laksanakan Yustisi di jalan raya, dan obyek vital imbau masyarakat disiplin terapkan Prokes. Sabtu 6/11/2021

Kegiatan Yustisi berupa Pengawasan Penerapan Prokes Covid-19 dan penerapan PPKM level-2 Pawas Aiptu I Made Sutisna Putra bersama 5 personil Polsek Sidemen, sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat di Wilkum Polsek Sidemen  pada giat Patroli malam.

Diawali dengan AAP personil patroli bergerak nyusuri jalur utama Wilayah Sidemen melewati sepanjang jalan yang dilalui arus lalulintas lancar, dan  nihil gangguan kamtibmas situasi aman.

Patroli dilanjutkan ke obyek vital spt pertokoan , bank, villa, dan perumahan penduduk, dilanjutkan Patroli ke sebuah warung, Pawas menghimbau serta mengedukasi masyarakat untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan dengan cara selalu menggunakan masker, selanjutnya Pawas perintahkan personil untuk melaksanakan KRYD dalam bentuk Cipkon/hunting didepan Mako Poksek Sidemen.

Dihubungi via telephone selular oleh mitra Humas, Kapolsek Sidemen AKP Merta Kariana, SH. M.H mengatakan, "Sudah menjadi tugas pokok kita dalam masa pandemi ini untuk terus memberikan imbauan dan mengedukasi masyarakat terkait dengan PPKM level-2 menuju zona hijau dan perkembangan Covid-19 serta selalu mengingatkan warga agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan terutama 3 M  "Ujar Kapolsek Sidemen.

(Agung DP/Iskandar/Hms)

TerPopuler