Kado Ucapan 'SELAMAT' Buat Kapolsek Dringu AKP Bagus Purnama

Monday, January 3, 2022, 13:41 WIB
Oleh TAUFIQ PERS

SNIPERS.NEWSProbolinggo - Hari ini Polres Probolinggo menggelar korp raport kenaikan pangkat, sebanyak 62 personil di halaman Mapolres Probolinggo. Prosesi naik pangkat tersebut diawali dengan upacara secara virtual dan siram bunga dilakukan Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Kadafi kepada 62 personil.

Menurut AKBP Arsya Kadafi, bahwa personel yang melaksanakan naik pangkat adalah AKP ke Kompol 2 orang, Iptu ke AKP 4 orang, Ipda ke Iptu 4 orang, Aiptu ke Ipda 1 orang, Aipda ke Aiptu 8 orang, Bripka ke Aipda 37 orang, Brigpol ke Bripka 4 orang, Briptu ke Brigpol 1 orang, dan Penda TK I ke Penata 1 orang.

"Kenaikan pangkat merupakan wujud pengakuan, kepercayaan dan penghargaan dari pimpinan Polri atas dedikasi, loyalitas dan prestasi yang telah diberikan selama melaksanakan tugas kedinasan," papar Kapolres Probolinggo, Senin (3/1/2022).

Terpisah, media Snipers.News menghubungi Kapolsek Dringu, karena dari salah satu (62 personil) yang naik pangkat tersebut adalah Iptu Bagus Purnama, SH,. Menjadi AKP Bagus Purnama, SH.
                            

"Iya benar saya mas, salah satu dari 62 personil yang naik pangkat tersebut dari Iptu ke AKP," ucap AKP Bagus Purnama dengan senyum khasnya.

Dirinya bersyukur atas kenaikan pangkat tersebut. "Mohon doa restu buat semuanya, terutama warga Kecamatan Dringu. Pangkat kami naik, otomatis beban dan tanggungjawab kami juga semakin berat," tutur Mantan Kapolsek Gading ini.

Sementara itu, di group WhatApp (WA) Info Dringu, gempar dengan ucapan 'SELAMAT' kepada AKP Bagus Purnama yang dikenal sangat humanis kepada seluruh elemen masyarakat.

"Pak Bagus itu orangnya sangat baik, murah senyum dan tidak kaku (keras-red) terhadap siapapun selama tidak bertentangan dengan kode etik kepolisian dan norma norma adat yang ada, intinya Pak Bagus fleksibel orangnya," tandas Ustadz Taufiq selaku Tokoh Agama Islam Kecamatan Dringu.*

Pewarta : Taufiq

TerPopuler