Angin Puting Beliung Terjang Sibolangit, Jalur Lintas Medan-Berastagi Ditutup Total

Wednesday, May 11, 2022, 01:30 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Sibolangit - Peristiwa bencana alam berupa Angin Puting Beliung terjadi di jalur Lalulintas Umum Medan-Berastagi, tepatnya di Desa Rambung Baru, Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara pada Selasa malam (10/05/22) sekira pukul 20.00 Wib.

Akibat adanya angin Puting Beliung tersebut, mengakibatkan banyak pohon tumbang dan 1 tiang listrik beton juga roboh melintang di jalan jalur lalulintas umum Medan - Berastagi.

Selain tiang listrik, 1 batang pohon besar tumbang tercabut beserta akar-akarnya dan menimpa 1 Unit Truk Fuso BK 8857 SE hingga ringsek hampir rata dengan tanah, namun tidak mengakibatkan korban jiwa.

Berdasarkan paparan Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny W Siregar, yang langsung tiba ke lokasi sejak adanya informasi tersebut menyampaikan, bahwa kondisi di lokasi untuk saat ini masih belum dapat dilintasi kendaraan, karena adanya batang pohon, tiang listrik masih melintang ke badan jalan.


"Kami minta para masyarakat dan pengendara berhati-hati dan waspada, karena kabel-kabel listrik yang bertegangan tinggi masih berserakan di jalan, namun untuk arus listrik sudah dipadamkan oleh pihak PLN," ucap AKBP Sonny.

Selain pihak PLN yang sedang mengevakuasi tiang listrik yang roboh, kata AKBP Sonny, Anggota Polantas Polrestabes Medan dan Polsek Pancur Batu juga sedang melakukan pemotongan ranting-ranting dan batang pohon yang berserakan dan mengganggu arus lalulintas ditengah jalan, dengan di bantu masyarakat setempat.

"Untuk arus lalulintas saat ini terhenti total, baik yang dari arah Medan maupun dari arah Tanah Karo. Kemudian, di depan Polsek Pancur Batu telah kita tugaskan personil untuk menghadang kendaraan-kendaraan yang akan naik," jelas Kasat Lantas AKBP Sonny.

Kepada masyarakat maupun pengguna jalan, Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny W Siregar juga menghimbau, agar yang dari arah Tanah Karo menuju Medan supaya tidak turun dahulu, begitu juga sebaliknya, agar tidak terganggu arus lalulintas di kawasan tersebut.*

(R - 1)

TerPopuler