Pererat Tali Silaturahmi, DPD LSM PPPI Agara Gelar Halal Bihalal

Sunday, May 22, 2022, 02:59 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Agara - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi, Ketua Harian  Dewan Pengurus Daerah (DPD) LSM Perkumpulan Pemantau Pembangunan Indonesia (PPPI) Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) Sabri Desky bersama Sekertaris Harian Satunan Sekedang menggelar halal bihalal, untuk pererat tali silaturahmi antara LSM dan Media. 

Acara halal bihalal ini bertemakan "Bersama Pemantau Pembangunan Indonesia Untuk Mendorong Kinerja Pemerintah Aceh Tenggara Mari Saling Bersinergi".

Acara ini digelar di lokasi Wisata Pemandian Alam terbuka, tepatnya di Lawe Ger Ger, Kecamatan Ketambe, Kabupaten Aceh Tenggara, Sabtu (21/05/2022) sekira pukul 15.30 Wib.

Hadir dalam acara halal bihalal, Ketua Umum DPD LSM PPPI Arahim Johari beserta undangan, serta Ketua LSM Komonitas Pemantau Korupsi Nasional (KPK-N) Junaidi Sinaga didampingi Sekretaris Jenderal Iis Selian. 


Terlihat dari pantauan Awak Media Snipers News, turut juga hadir dalam acara ini Ketua LSM Pemantau Pendidikan Kesehatan Masyarakat Aceh (PPKMA) M. Jenen, S.E., dan beberapa orang dari Awak Media serta para undangan.

Ketua Umum LSM PPPI Arahim Johari dalam sambutannya mengatakan, dirinya sangat berterima kasih dan mengapresiasi atas apa yang sudah dilaksanakan oleh pengurus hariannya.

"Terima kasih kepada Ketua Harian dan Sekretaris Harian DPD LSM PPPI Aceh Tenggara Sabri Desky dan Satunan Sekedang, yang mana telah mengadakan kegiatan Halal Bihalal ini untuk menjalin dan mempererat tali silaturahmi dengan sesama Anggota Ormas dan Lembaga," ucapnya.

"Kegiatan silaturahmi halal bihalal ini sangat baik untuk menjalin dan mempererat tali silaturahmi dengan sesama anggota," ujarnya.


Dalam kesempatan yang sama, Ketua Komunitas Pemantau Korupsi Nasional (KPK-N) Junaidi Sinaga mengatakan harapannya, bahwa melalui kegiatan halal bihalal ini, seluruh keluarga besar Ormas dan LSM dapat meningkatkan tali persaudaraan serta meningkatkan kepedulian kepada masyarakat.

Dalam kesempatan yang sama pula, Sabri Desky selaku Ketua Harian DPD LSM PPPI Kabupaten Aceh Tenggara sempat memperkenalkan lembaganya terhadap para undangan yang hadir, dan siap bersinergi dengan pihak manapun.

"Saya juga ingin memperkenalkan, bahwasanya LSM PPPI telah didirikan di Aceh Tenggara sejak tahun 2016, dan sampai saat ini selaku sosial kontrol masyarakat akan saling bersinergi bersama dengan Lembaga Kemasyarakatan yang ada di Bumi Sepakat Segenep yang kita cintai ini, untuk mendorong kepada kinerja Pemerintahan Aceh Tenggara," ujarnya.

"Dalam kegiatan halal bihalal ini, agar dapat kita jadikan sebagai momentum untuk merumuskan bersama upaya-upaya yang dapat dilakukan dalam meningkatkan kualitas Ormas dan LSM khususnya di Kabupaten Aceh Tenggara, Bumi Sepakat Segenep ini," tutup Sabri Desky.*

(Dalisi)

TerPopuler