Pj Danramil 0820/22 Dringu Sosok Inovatif dan Religius

Tuesday, June 21, 2022, 16:45 WIB
Oleh TAUFIQ PERS

SNIPERS.NEWSProbolinggo - Bincang santai awak media Snipers.News bersama Pj Danramil 0820/22 Dringu Letda Joni, bertempat di Markas Komando Rayon Militer 0820/22.

Momen tidak diagendakan terjadi secara kebetulan. Mantan Danramil Leces, Tiris dan Banyuanyar tersebut kebetulan ada waktu 1 jam santai persiapan agenda giat di Kodim 0820 Probolinggo.

Letda Joni mengaku baru sebulan mendapatkan sprint (surat perintah) dari Dandim 0820 Probolinggo Lektol Inf Arip Budi Cahyono untuk menjabat sebagai Danramil Dringu.

Dengan didampingi tiga anggotanya, Serma Rima S Babinsa Mranggonlawang, Sertu Saiful Babinsa Sekarkare dan Serda Imam selaku Babinsa Kalirejo Kecamatan Dringu.

Ketika awak media membeberkan sebuah prestasi semenjak menjabat Danramil Leces, Tiris, Banyuanyar, salah satunya adalah menggagalkan aksi maling motor yang sempat viral di media sosial (medsos). Dirinya dengan senyum santai menjawab bahwa apa yang ia lakukan merupakan sebuah implementasi dari seorang prajurit TNI berbuat untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat.
                             

"Kan memang seharusnya, seorang prajurit TNI mampu memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat?. Bahwa hidup mati kami, kami persembahkan kepada bangsa dan negara," kata Letda Joni dengan semangat, Selasa (21/6) siang.

Dijelaskan, yang terjadi viral di medsos terkait dengan dirinya, termasuk mampu galang dana untuk mendirikan Musholla di belakang Koramil Leces. Perwira yang penuh inovatif dan religius ini mengaku ingin mengaplikasikan sebuah hadits 'khoirunnas anfa'uhum linnaas' (sebaik baik manusia, yang mampu memberi manfaat kepada manusia yang lain) kapanpun dan dimanapun berada.
                             

Termasuk di tempat tugas yang baru (Koramil 0820/22 Dringu). Dia tidak akan memberi contoh tapi akan menjadi contoh yang baik kepada anggotanya.

"Dengan menjadi contoh yang baik, maka seluruh Babinsa se Kecamatan Dringu mampu memberi warna positif kepada warga binaannya, sebagaimana arahan pimpinan, turun ke masyarakat dengan inten lewat media komunikasi sosial (komsos), sehingga bisa tahu situasi dan kondisi warga binaan sejak dini," paparnya.*

Pewarta : Taufiq

TerPopuler