Aneka Lomba Digelar oleh Satgas TMMD agar Warga Desa Klampok Bahagia

Jumat, 19 Agustus 2022, 08:49 WIB
Oleh TAUFIQ PERS

SNIPERS.NEWS | Probolinggo - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke 77, Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 114 Kodim 0820/Probolinggo menggelar lomba balap kelereng untuk memeriahkan kemerdekaan RI.

Lomba balap kelereng yang digelar di lapangan sepak bola Desa Klampok ini dilaksanakan selama sepekan dengan diikuti warga di seluruh dusun di Desa Klampok Kecamatan Tongas Kabupaten Probolinggo, berkat kerjasama antara Satgas TMMD 114 dengan perangkat desa setempat.

Dalam sambutannya, Letda Inf. Fajar Purnomo menyampaikan, ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang turut hadir memeriahkan kegiatan tersebut dengan semangat dan gembira, tanpa adanya masyarakat yang mengikuti kegiatan tersebut, acara lomba yang digelarnya tidak akan meriah nantinya.
                           

"Semoga di hari Kemerdekaan RI yang ke 77 ini sesuai dengan tema 'Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat', kita segera bisa pulih pula. Dengan melihat semangat dan antusiasme masyarakat, kita pasti bisa," ujar Letda Inf Fajar Purnomo.

Sementara itu, Kepala Desa Klampok Kecamatan Tongas, Ruha berharap semoga desa yang ia pimpin bisa semakin lebih baik dengan diadakannya lomba ceria yang telah diadakan oleh Satgas TMMD 114 itu, dan dirinya juga berharap komunikasi yang telah terjalin antara Satgas TMMD 114 bersama masyarakatnya tetap terjalin meskipun pelaksanaan TMMD ini telah selesai dilaksanakan.

“Semoga dengan kedatangan anggota Satgas TMMD ini, diharapkan desa ini semakin ramai, baik dikalangan orang tua, remaja dan juga dikalangan anak- anak, karena anggota Satgas TMMD mudah membaur dan membangun komunikasi disemua kalangan,” pungkasnya.*

(Taufiq/Pendim)

TerPopuler