Tak Bisa Bertani, Warga Desa Sido Makmur Minta Pemkab Langkat Normalisasi Sungai

Monday, September 12, 2022, 13:55 WIB
Oleh Link

Ket poto : Lahan pertanian yang hampir puluhan tahun tidak bisa digunakan


SNIPERS.NEWS | Langkat - Bertani merupakan salah satu mata pencarian yang selama ini merupakan sumber penghasilan warga Desa Sido Makmur Kecamatan Kuala Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Disebabkan adanya pergeseran aliran sungai dan persamaan tinggi sungai dengan lahan pertanian mengakibatkan petani sering gagal panen jika air sungai meluap, hal ini lah yang membuat petani di Desa Sido Makmur resa dan tidak bisa bertani hampir 10 tahun belakangan ini.

Saat awak media ini meninjau lokasi areal pertanian di Desa Sido Makmur, Minggu (11/9/2022) pagi, tampak hamparan luas lahan pertanian yang terkesan tidak bisa digunakan warga untuk bertani.


Mewakili Kelompok Tani Desa Sido Makmur, Feri selaku sekertaris kelompok tani saat di konfirmasi awak media ini, "kami warga Desa Sido Makmur rata-rata mata pencarian kami bertani, baik menanam padi, menanam jagung, Cabai dan macam-macam lah", ungkap Feri.

Tapi hampir 10 tahun ini, kami warga disini tidak bisa bertani lagi karena lahan pertanian kami tidak bisa digunakan akibat penuh dengan material yang berserakan karena sungai di sekitar lahan pertanian kami sering meluap karena lahan pertanian dan sungai tingginya hampir rata.


Oleh karena itu saya selaku warga Desa Sido Makmur dan juga sekertaris Kelompok tani memohon serta meminta kepada Pemerintah Kabupaten Langkat terutama Bapak Bupati Langkat untuk bisa membantu kami warga Sido Makmur untuk bisa mengatasi apa yang kami alami khususnya para petani yang lahanya tidak bisa di fungsikan lagi.

Kami juga membuka uluran tangan kepada pihak swasta atau siapa pun untuk kiranya bisa membantu kami agar kami bisa bertani kembali. 


Tak kurang dari puluhan hektar lahan pertanian kami yang tidak bisa digunakan, semoga kiranya apa yang kami sampaikan bisa menjadi bahan pertimbangan Pemerintah untuk bisa memberikan solusi kepada kami para petani di Desa Sido Makmur.

Dan untuk Dinas Pertanian Kabupaten Langkat serta Balai Wilayah Sungai Sumut untuk bisa memberikan perhatian khusus kepada para petani masyarakat Sido Makmur khususnya agar bisa kami menggarap lahan kami lagi.*

(Raiyan)

TerPopuler