Panitia Natal Lintas Generasi Sumut Lakukan Audensi ke Polrestabes Medan

Wednesday, December 7, 2022, 11:53 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Medan - Panitia Perayaan Natal Lintas Generasi Sumut beraudiensi sekaligus mengundang Kapolrestabes Medan Kombes Pol. Valentino Alfa Tatareda, S.H., S.I.K., pada Perayaan Natal Lintas Generasi Sumatera Utara yang akan diadakan pada 27 Desember 2022 mendatang, di Gedung Auditorium Universitas HKBP Nomensen, Jalan Perintis Kemerdekaan Medan.

Pada kesempatan kali ini, Kapolrestabes Medan diwakili Kasat Intel Polrestabes Medan AKBP Ahyan, S.Sos., M.M., dan Kasat Binmas AKBP Drs. Efendi Sinaga, menerima audiensi Panitia Natal Lintas Generasi Sumut di ruangan Intel Polrestabes Medan.

"Kami Panitia Natal Sumut tentunya berharap ada dukungan penuh dari Bapak Kapolrestabes Medan, serta bantuan pengamanan pada acara Natal yang akan dihadiri oleh dua ribuan orang se-sumut ini. Tentunya, kita menginginkan agar perayaan Natal Lintas Generasi Sumut dapat berjalan lancar dan sukses," ujar Dody Lukas, S.Th., M.M., selaku Ketua Panitia Natal Lintas Generasi Sumatera Utara, Selasa (06/12/22).

Dalam kesempatan itu, AKBP Drs. Efendi Sinaga menyampaikan bahwa Polrestabes Medan akan mendukung dan melakukan pemantauan serta pengamanan pada acara Natal Sumut yang digelar pada tanggal 27 Desember ini.

Ketika di wawancarai awak media, Dody Lukas mengatakan, bahwa perayaan Natal kali ini murni mengunakan dana swadaya masyarakat, hal ini bercermin dari suksesnya perayaan Paskah Sumut yang digelar bulan Mei lalu di GBI Rumah Persembahan, yang dihadiri sekitar 1.600 umat kristiani se Sumut. 

"Kami bisa mengadakan perayaan ini murni karena sumbangan dari para donatur dan sumbangan sukarela dari panitia," ucap Dody.

Pada kali ini, Natal Lintas Generasi Sumut akan digelar pada hari Selasa 27 Desember 2022, di Gedung Auditorium Universitas HKBP Nomensen Jalan Perintis Kemerdekaan Medan, dengan kapasitas berkisar 2.000-2.500 umat kristiani. 

"Renungan Natal akan diisi oleh Kepala Dept. Koinonia HKBP Pusat, Bapak Pdt. Dr. Deonal Sinaga," imbuhnya.

Pantauan awak media, turut hadir pada audiensi tersebut Kasat Intel Polrestabes Medan AKBP Ahyan, S.Sos., M.M., dan Kasat Binmas Polrestabes Medan AKBP Drs. Efendi Sinaga, Ketua Panitia Natal Lintas Generasi Sumut Dody Lukas, S.Th., M.M., Irene Sinaga selaku Ketua V, T Rosenna Siahaan selaku Bendahara Umum, Maria Elisabet Hasugian selaku Wakil Bendahara, Pdt. Tumbur Simanjuntak selaku Wakil Sekretaris, Pdt. Arfan Padang selaku Wakil Koordinator Seksi Kerohanian, Ince Weya selaku Protokoler Pemerintahan.*

(R - 1)

TerPopuler