Setahun Perjalanan, Warga Jalan Siku Sekitarnya Masih Konsisten Jaga Sitkamtibmas Kampung

Sunday, March 26, 2023, 02:59 WIB
Oleh Redaksi

Foto : Warga Jalan Siku Depan saat menggelar Siskamling di lingkungan. (Dok. Snipers.news)


SNIPERS.NEWS | Marelan - Hampir berjalan satu tahun sudah, warga Jalan Siku Depan, Gg. Perak, Gg. Siku 1, Gg. Intan Lingkungan IX Kelurahan Tanah Enam Ratus Kecamatan Medan Marelan, bergotong royong menjaga Situasi Keamanan dan Ketertiban (Sitkamtibmas) di Lorong tempat tinggal mereka.

Seperti diketahui, budaya Siskamling (Ronda Kampung) di Indonesia khususnya di Kota Medan sudah hampir hilang. Untuk itulah, dalam rangka menciptakan keamanan di lingkungan, warga yang bertempat tinggal di Jalan Siku khususnya Siku Depan sekitarnya Lingkungan IX Kelurahan Tanah Enam, Marelan masih terus mengintensifkan Ronda di malam hari.

Hal itu bertujuan untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di Lingkungan IX khususnya di Jalan Siku. Sekaligus membantu aparat kepolisian dalam memberikan keamanan dan kenyamanan ditengah-tengah masyarakat.

Pola yang diterapkan pun cukup adil, yakni dengan membuat jadwal giliran bagi peserta Ronda. "Alhamdulillah sudah hampir setahun ini berjalannya Ronda Kampung ini. Dan Alhamdulillah juga, hampir semua warga di Jalan Siku khususnya Siku Depan antusias menjaga keamanan dan ketertiban di kampung kami," kata Suharto, salah seorang Tokoh Masyarakat yang juga pemrakarsa Siskamling ini, Minggu (26/03/23) Dini Hari.

Suharto juga mengungkapkan, bahwa dirinya bersama warga yang berdomisili di Jalan Siku Depan, Gg. Perak, Gg. Siku 1, Gg. Intan sekitarnya di Lingkungan IX berkomitmen untuk terus eksis membantu aparat keamanan khususnya Kepolisian, dalam menciptakan Sitkamtibmas di kampungnya, guna mencegah kejahatan malam hari terutama pencurian.

"Kami semua sepakat, jalinan silaturahmi melalui Ronda Kampung (Siskamling) ini akan terus ditingkatkan, guna menjaga kejahatan malam hari khususnya pencurian. Alhamdulillah, Pemko Medan melalui Lurah Tanah Enam Ratus sudah melihat eksistensi kami, dan sempat juga memberikan bantuan berupa peralatan untuk mendukung operasional Siskamling," paparnya.*

(R - 1)

TerPopuler