Usai Safari Jumat, Bupati Anwar Sadat Kunjungi Mushola Ar-Rahman Desa Pematang Lumut

Saturday, April 29, 2023, 18:46 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Tanjab Barat - Usai melaksanakan Sholat Jum'at di Masjid Al-Kautsar, rombongan safari Jum'at Berkah yang dipimpin Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., kunjungi Mushola Ar-rahman, RT. 17, Desa Pematang Lumut, Kecamatan Betara sekaligus memberikan bantuan dana guna penyelesaian pembangunan mushola tersebut. Jum'at (28/4/2023).

Bupati secara spontanitas mengajak Kepala OPD dan para Kabag lingkup Pemkab Tanjab Barat untuk membantu dana guna penyelesaian pembangunan Mushola Ar-rahman. Alhasil, terkumpul cepat sebesar Rp. 69,5 Juta termasuk bantuan Ketua DPRD dan Wakil Ketua DPRD, Staf Ahli, Asisten yang hadir serta Kapolsek Betara, Camat Betara, Kades Pematang Lumut, Kades Muntialo dan Kades Lubuk Terentang.

Melalui kegiatan ini pula Bupati menyerahkan bantuan dana Baznas untuk Kebutuhan Pembangunan mushola Ar-rahman sebesar 5 juta rupiah, bantuan mushaf Al Qur’an dan bantuan paket sembako kepada Kaum Dhuafa dan Anak Yatim Piatu.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengapresiasi kepada masyarakat RT 17 Desa Pematang Lumut yang telah membangun tempat ibadah seperti ini. Ia mengatakan, dari Pemkab Tanjab Barat akan mendukung dalam hal bahu membahu penyelesaian mushola tersebut.

"Memang dari awal Program Safari Jumat ini bersama Baznas Tanjab Barat berkeliling untuk membantu Masjid yang merupakan tempat Ibadah," ujarnya.

Bupati berpesan, agar dengan selesainya pembangunan tempat ibadah tersebut, selain dapat di pergunakan untuk melaksanakan ibadah, juga dapat dipergunakan untuk mengaji Al-Qur'an bagi anak-anak.

Terkait Pendidikan Bupati mengingatkan, agar anak-anak mendapatkan haknya untuk bersekolah hingga jenjang sarjana.

"Dan Insyaallah terkait Listrik, kami akan secepatnya memanggil Kepala Dinas terkait dan PLN agar listrik bisa dirasakan warga RT 17 dan sekitarnya Desa Pematang Lumut," pungkasnya.*

(DN)

TerPopuler