AMPD Aceh Tenggara Gelar Rapat Perdana Persiapan Pelantikan

Monday, May 1, 2023, 19:40 WIB
Oleh Redaksi

SNIPERS.NEWS | Agara - Dewan Pimpinan Daerah Angkatan Muda Partai Demokrat (AMPD) Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) menggelar rapat perdana, guna persiapan pelantikan pengurus dalam menghadapi Pemilu 2024 yang akan datang. 

Rapat tersebut dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Aceh Tenggara Arief Prianta, S.H. Rapat berlangsung di Kantor Sekertariat DPC Partai Demokrat (PD) yang bertempat di Desa Perapat Titi Panjang, Kecamatan Babussalam, Kabupaten Aceh Tenggara, Senin (1/5/2023) Sore.

Ketua DPD AMPD Kabupaten Aceh Tenggara Jumadin mengatakan, bahwa rapat tersebut sesuai ketentuan Anggaran Dasar dan Rumah Tangga (AD/ART) organisasi, dimana AMPD Agara hanya tinggal menunggu SK dari pengurus pusat.

Selain itu, Jumadin juga mengatakan, dalam rapat perdana tersebut dibentuk panitia, guna mempersiapkan pelantikan pengurus AMPD Kabupaten Aceh Tenggara, bahkan tingkat Kecamatan dan di Aceh Tenggara (Agara).

"Kami juga membahas kesiapan pengurus AMPD di tiap-tiap Dapil, agar bekerja untuk memenangkan kader-kader terbaik Partai Demokrat pada Pemilu 2024 nanti," ucapnya.

Dalam kesempatan ini pula, Ketua DPC Partai DemokraT Kabupaten Aceh Tenggara Arief Prianta, S.H., menambahkan, bahwa AMPD adalah salah satu mesin penggerak yang akan bekerja untuk mengembalikan kejayaan Partai Demokrat pada Pemilu 2024 mendatang.*

(Dalisi)

TerPopuler