Lapor Pak Kapolda, Medan dan Daerah Destinasi Wisata Rawan Bwgal

Sabtu, 08 Juli 2023, 12:32 WIB
Oleh DELINEWS NETWORK

Teks Foto : Pemuda Asal Medan (Marelan) Luka Bacok dan Lolos Dari Begal di Sibolangit, Jumat (07/07/23).


SNIPERS.NEWS | Medan - Medan dan Deli Serdang semakin rawan aksi gila para sekelompok begal yang mengintai para korbannya. Seperti kejadian di Sibolangit Kabupaten Deli Serdang, tiga orang pemuda asal Medan yang hendak pergi ke Berastagi menjadi korban begal, Jum'at (7/7) sekira pukul 01.00 WIB. 




Seperti dikabarkan melalui media sosial, FKDM Kecamatan Sibolangit, pemuda an : Helmi Dermawan (18) warga asal Medan Marelan Pasar 1 mengalami luka bacok di lengan kanan (tampak gambar luka bacok). 

Dari informasi yang dihimpun, bermula tiga pemuda asal Medan Marelan Pasar 1 tengah Gang Kembar masing-masing berindentitas, Helmi Darmawan (18), M Niki Fauzan (17), dan Rifqi Andani (17) bersepakat melakukan perjalanan ke  Berastagi objek wisata di Kab. Karo, Kamis (6/7) berangkat dari rumah sekira pukul 00.00 WIB.

Ketiga pemuda (korban) tersebut menggunakan sepeda motor sepeda motor Vario BK 4167 AGR berboncengan. Setiba di Sembahe korban melihat sekelompok pemuda dengan menggunakan 4 jenis kendaraan sepeda motor Sonic 2 motor,Vario 150 dan Beat (Plat BK tidak ada) namun belum melaksanakan aksinya. 

Setiba di depan Rumah makan Cindelaras Desa Sibolangit Kec. Sibolangit Sekitar pukul 01.00 WIB kelompok begal tersebut melaksanakan aksinya dengan memepet ketiga korban yang menggunakan sepeda motor jenis matic Vario BK 4167 AGR dan membacok dengan menggunakan Sajam jenis Celurit. korban an.Helmi Darmawan yang saat itu membawa sepeda motor namun aksi begal tersebut gagal karena korban langsung tancap gas menuju ke Bandar Baru. 

Pada pukul 01.20 WIB ketiga korban tiba di Puskesmas Bandar Baru untuk melaksanakan pengobatan luka bacok yang berada di lengan kanan Korban sebanyak 22 jahitan (foto terlampir) 

Hingga berita ini diturunkan, Kapolsek Pancur Baru dan Kapolrestabes Medan belum menanggapi konfirmasi melalui pesan whatsapp dari Redaksi Media ini, Sabtu (8/7) sekira pukul 11.00 Wib.*

(Redaksi)

TerPopuler

Whatsapp-Button