Dugaan Penyimpangan Dana Desa di Pasar miring Kades dan Camat Bungkam.

Wednesday, February 5, 2025, 09:18 WIB
Oleh Snipers.news


SNIPERS.NEWS | Deli serdang,
Transparansi pengelolaan
 dana desa kembali menjadi sorotan kali ini di desa pasar miring kecamatan pagar merbau kabupaten deli serdang sumatera utara.
Diduga menyisakan anggaran besar dalam bidang kesehatan yang belum jelas peruntukkannya, namun saat confirmasi kepala desa dan camat memilih bungkam.

Pada Selasa,(4/2/25) sejumlah wartawan mendatangi kantor desa Pasar miring kecamatan pagar merbau meminta klrafikasi terkait anggaran dana desa tahun 2024 di Bidang kesehatan, namun kepala desa santoso,sos tidak berada ditempat, salah satu perangkat desa ada ber nama dewi bendahara desa, baru keluar kepala desa.

Dakam penjelasannya, Bendahara Dewi memaparkan perincian anggaran kesehatan dana desa yaitu:
1.Penyelenggara pos kesehatan (insentif,KB,dsb)
Jumlah: Rp. 7.200.000.

2.Penyelenggara Posyandu (PMT,kelas Bumil, lansia,insentif).
Jumlah: Rp.119.881.550.

3.Penyuluhan dan Pelatihan bidang kesehatan.
Jumlah: Rp. 18.795.000. 

Rincian Pemakaian Dana yang dikeluarkan Pihak Desa Pasar miring, salah satu insentif Petugas kader berjumlah 45 orang dari jumlah 11 dusun didesa tersebut.
Hasil insentin per bulan 1 0rang kader Rp. 75.000.
Jadi Total dana desa dikeluarkan rp.75.000 kali 45 orang bersekitar rp.3.375.000/bulan, 
Dalam setahun rp.3.375.000 dikali 12 bulan total rp. 40.500.000.

Ditambahkan Stik dan Penambah makanan tambahan seperti: susu,telur, dan bubur.
Dalam satu bulan dikeluarkan rp.2000.000, jadi dalam satu tahun ber total sekitar rp.24.000.000.

Dana desa bidang kesehatan menyisakan sekitar rp.64.500.000, hasil rincian diungkapkan bendahara desa pasar miring Dewi. 

Ketika wartawan menanyakan sisa anggaran kesehatan begitu besar, Bendahara gugup, gemetaran dan meninggalkan tempat alasan buru-buru mau rapat dikecamatan.

Setelah gagal mendapatkan jawaban dari bendahara dewi desa pasar miring, wartawan mencoba kepala desa santoso,sos melalui whattshap tak diangkat, di sms tak ada direspons, upaya konfirmasi juga dilakukan kepada camat pagar merbau tetapi panggilan telepon tidak diangkat.


Dugaan adanya indikasi ketidakterbukaan dalam pengelolahan dana desa pasar miring, publik mendesaj inspektorat,kejaksaan dan tipikor untuk segera memeriksa penggunaan anggaran tersebut, Dugaan penyimpangan ini harus ditindak lanjuti demi menjaga transparansi dan akuntabilitas dalsm penyelenggaran dana desa.

Masyarakat berharap aparat penegak hukum segera turun tangan agar kejelasan dana desa dipertanggungjawabkan sesuai aturan yang berlaku.



( Team )

TerPopuler