Warga Desa Bungamekar Nusa Penida Ditemukan Meninggal di Dalam Cubang Penampung Air

Sunday, February 16, 2025, 11:18 WIB
Oleh Arifin Soeparni

SNIPERS.NEWS | Klungkung - Seorang pria IWW (22), yang merupakan warga Banjar Pundukaha Klod, Desa Bungamekar, Nusa Penida ditemukan meninggal di dalam sebuah ‘cubang' penampungan air hujan, pada Sabtu (15/02/2025).

Menurut keterangan I Nyoman Sadru (55) mengatakan, bahwa saat pulang dari bekerja sempat pergi ke kebun, namun saat kembali ke rumah dia tidak melihat keberadaan korban di rumah. Kemudian Dia kembali ke kebun untuk mencari makanan sapi tiba-tiba dia melihat ada pakaian dan sandal korban di sumur (cubang) penampungan air sedalam kurang lebih 3 meter, diameter mencapai kurang lebih 2 meter dan 60 cm dan langsung mencari korban diseputaran areal tersebut.

Saat dilakukan pencarian di sumur dan mengecek menggunakan sebatang bambu tiba-tiba dia merasakan ada sesuatu yang menonjol yang disadari merupakan korban. Nyoman Sadru segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Nusa Penida.

Mendapati laporan tersebut personel dari Polsek Nusa Penida kemudian membantu proses evakuasi korban. Evakuasi dilakukan bersama dengan Basarnas dan BPBD Kabupaten Klungkung serta warga desa setempat tapi sayangnya korban sudah meninggal dunia.

Tidak ditemukan adanya luka fisik ditubuh korban dan atas kejadian ini keluarga korban menolak autopsi dan menerima kejadian ini sebagai sebuah musibah.

Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta membenarkan kejadian tersebut dan juga mengucapkan turut berbela sungkawa atas kejadian itu.

”Untuk masyarakat agar selalu berhati-hati dalam melakukan aktivitas di lokasi berisiko seperti sumur,” pungkasnya.*

(Nisa)

TerPopuler